A.
PENDAHULUAN
Bokashi merupakan
hasil fermentasi bahan-bahan organic antara lain jerami, sampah organic ,
pupuk kandang, rumput-rumputan, serbuk gergaji, sekam padi dan lain
sebagainya.
|
|
Kompos dapat berasal
dari sisa pertanian yang berupa daun, ranting yang telah mengalami pembusukan.
Pembuatan pupuk kompos secara alami dapat memakan waktu hingga 3 samapai 4
bulan. Namun sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan pembuatan kompos
dapat diperpendek kurang dari satu bulan.
Bahan pembuatan kompos di tingkat kelompok tani banyak
tersedia disekitar kita, tetapi banyak petani yang menyia-nyiakan, bahannya
dibakar sehingga menjadi bahan yang kurang bermanfaat bagi pertanian.
B.
CARA MEMBUAT
a.
ALAT DAN BAHAN
1.
Alat :
Cangkul, sekop, ember, plastic, thermometer, gelas ukur, parang.
2. Bahan : pupuk kandang sebanyak 50 kg, Cangkang /
limbah sekam 40kg, kg, bekatul 10 kg, EM
4/ Stardek, Molase/ Gula.
b.
CARA PEMBUATAN
Pembuatan pupuk Bokasi untuk volume 100 kg
1.
Siapkan bahan – bahan seperti pupuk kandang /
kotoran hewan ternak 50 kg
2.
Siapkan cangkang/ sekam sebanyak 40 kg
3.
Campurkan bahan kotoran hewan, sekam, dedak
halus 10 kg secara merata.
4.
Larutkan EM4 dan molase/gula dalam air aduk
hingga merata.
5. Siramkan kecampuran bahan , kotoran hewan,
sekam, dedak halus secara merata. Kepal adonan bila dikepal adonan megar lagi
berarti sudah cukup.
6. Adonan digundukkan diatas ubin atau
plasti/terpal
7. Pertahankan suhu adonan antara 40-50 derajat
celcius, bila melebihi adonan dibuka dan diaduk lagi kemudian ditutup lagi.
8. Setelah 4 hari fermentasi selesai.
C.
CARA APLIKASI
Dengan cara
disebarkan merata bersamaan/sebelum pengolahan tanah, kebutuhan ± 1ha 3 ton.
0 comments:
Post a Comment